Cara Mudah Menjadi Dropshipper di Shopee, Untung Berlimpah

shopee

Bisnis dropship menjadi pilihan bagi yang ingin memulai bisnis tanpa modal. Dengan bisnis dropship Kawan Kledo dapat memulai bisnis tanpa harus memiliki barang yang akan dijual. Di artikel sebelumnya yaitu Dropshipper! Pilih Supplier Dropship Terbaik dengan Cara Ini Kledo telah membahas cara memilih supplier dropship terbaik, kali ini Kledo akan membahas tentang cara menjadi dropshipper di Shopee.

Bisnis dropship di Shopee dipilih karena kemudahan yang diberikan, Kawan Kledo dapat memulai bisnis ini tanpa modal dengan dengan cara yang sangat mudah. Bagaimana sih cara memulai bisnis dropship di Shopee ini? Semua akan dibahas di artikel ini, jadi pastikan Kawan Kledo membacanya hingga selesai, ya!

Apa itu Dropshipper?

dropship

Sebelum membahas lebih lanjut tentang memulai bisnis dropship di Shopee, sebenarnya apa sih bisnis dropship itu? Dropship merupakan kegiatan menjual produk yang dilakukan tanpa menyetok barang terlebih dahulu. Orang yang melakukan bisnis dropship disebut dengan dropshipper. Dengan bisnis dropship ini, Kawan Kledo bisa memulai bisnis tanpa modal. Kawan Kledo cukup memposting barang yang akan dijual dan ketika ada pembeli yang tertarik dengan barang tersebut, Kawan Kledo hanya perlu checkout dan barang akan langsung dikirimkan oleh supplier kepada pembeli.

Manfaat Bisnis Dropship

belanja online

Kawan Kledo yang ingin memulai bisnis dropship pasti penasaran, apa sih manfaat dari bisnis dropship ini? Buat Kawan Kledo yang penasaran dengan manfaat bisnis dropship, berikut beberapa manfaat dropship yang wajib diketahui:

1. Tidak Perlu Modal yang Besar

Manfaat pertama yang didapatkan dengan bisnis dropship adalah Kawan Kledo tidak memerlukan modal yang besar, bahkan bisa dibilang tidak membutuhkan modal. Kawan Kledo hanya membutuhkan smartphone dan koneksi internet. Jadi, buat Kawan Kledo yang sudah memiliki smartphone dan koneksi internet setiap bulannya Kawan Kledo bisa menggunakannya untuk bisnis dropship.

2. Praktis

Manfaat kedua dari bisnis dropship adalah bisnis dropship ini sangat praktis. Kawan Kledo tidak perlu melakukan pengemasan dan pengiriman, karena itu menjadi tugas dari supplier. Dengan bisnis dropship juga, Kawan Kledo tidak perlu memikirkan proses produksi karena itu juga menjadi tugas supplier.

3. Bisa Dikerjakan Dimana Saja

Bisnis dropship merupakan bisnis yang bisa dikerjakan dari mana saja. Kawan Kledo tetap bisa bisnis dropship meski rumah Kawan Kledo berada di Sumatera karena pengiriman tetap dari lokasi supplier berada.

4. Tidak Memerlukan Biaya Operasional

Bisnis dropship juga tidak memerlukan biaya operasional seperti sewa gedung, gaji pegawai, ataupun biaya listrik. Satu-satunya biaya yang diperlukan adalah kuota internet untuk mempromosikan bisnis Kawan Kledo. Dengan biaya yang sangat rendah ini, tentu Kawan Kledo dapat lebih memaksimalkan keuntungan bisnis Kawan Kledo ini.

Langkah Memulai Bisnis Dropship di Shopee

shopee

Setelah mengatahui manfaat dari bisnis dropship, sekarang pasti ingin tahu bagaimana memulai bisnis ini. Berikut langkah yang bisa Kawan Kledo lakukan untuk memulai bisnis dropship di Shopee:

1. Persiapan Dropship di Shopee

Sebelum action bisnis dropshipper di Shopee, Kawan Kledo harus memulai langkah persiapan terlebih dahulu. Langkah persiapan ini dilakukan agar Kawan Kledo bisa memulai bisnis dropship ini dengan baik. Apa saja persiapan yang dibutuhkan untuk memulai bisnis dropshipper di Shopee?

a. Menentukan Jenis Barang yang Akan Dijual

Persiapan pertama yang harus dilakukan untuk memulai bisnis dropship adalah menentukan jenis barang yang akan dijual. Ini dikarenakan banyak barang yang dijual di Shopee dan bisa dijadikan bisnis dropship oleh Kawan Kledo. Jadi, agar Kawan Kledo lebih fokus dan terarah, tentukan dulu jenis barang apa yang akan dijadikan bisnis dropship.

b. Mencari Supplier yang Tepat

Kedua, Kawan Kledo harus mencari supplier yang tepat untuk bisnis dropship ini. Buat Kawan Kledo yang bingung cara mencari supplier dropship di Shopee, Kawan Kledo bisa membacanya di sini.

2. Buat Akun Shopee untuk Pemesanan dan Jualan

Langkah kedua yang harus dilakukan untuk memulai dropshipper di Shopee adalah dengan membuat akun Shopee untuk pemesanan (pembelian) dan juga untuk berjualan. Kawan Kledo dapat membuat akun Shopee langsung dari smartphone dengan mengunduh aplikasinya di Playstore atau Appstore dan bagi yang menggunakan laptop bisa langsung ke website Shopee di https://shopee.co.id.

3. Daftar Gratis Ongkir Shopee

Langkah selanjutnya setelah membuat akun Shopee adalah mendaftarkan toko Kawan Kledo di Shopee ke fitur gratis ongkir. Dengan terdaftarnya akun Kawan Kledo ke gratis ongkir Shopee ini, konsumen Kawan Kledo bisa mendapatkan subsidi ongkir sampai Rp40.000. Buat Kawan Kledo yang bingung cara mendaftar gratis ongkir, bisa membacanya di link ini.

4. Mulai Unggah Foto Produk yang Dijual

Langkah terakhir yang harus dilakukan dalam memulai bisnis dropshipper di Shopee adalah mengunggah foto barang yang dijual di media sosial dan mempromosikan apa yang Kawan Kledo jual dengan sebaik mungkin. Setelah melakukan ini, Kawan Kledo tinggal menunggu orderan yang masuk untuk selanjutkan dipesankan di Shopee sesuai cara yang akan dijelaskan di bawah ini.

Cara Menjadi Dropshipper di Shopee

cara dropshipper shopee

Setelah promosi barang yang dijual, sekarang Kledo akan membahas cara menjadi dropshipper di Shopee. Berikut cara yang bisa Kawan Kledo lakukan untuk memulai bisnis dropshipper di Shopee:

1. Pilih Barang yang Ingin Dibeli atau Didropshipkan

cara dropshipper shopee

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk melakukan dropship di Shopee adalah memilih barang yang ingin Kawan Kledo dropship-kan. Cara ini sama seperti Kawan Kledo yang memilih barang yang ingin dibeli di Shopee yaitu dengan cara klik barang yang ingin dibeli.

2. Pilih Ukuran yang Diinginkan

cara dropshipper shopee

Setelah memilih barang yang ingin dibeli, selanjutnya Kawan Kledo diminta untuk memilih ukuran atau warna barang. Setelah memilih varian warna, ukuran, dan jumlah barang , selanjutnya Kawan Kledo bisa klik beli sekarang.

3. Sebelum Checkout, Centang Barang yang Akan Dibeli

cara dropshipper shopee

Sebelum checkout, Kawan Kledo akan diminta untuk memilih barang yang telah dipilih sebelumnya. Barang-barang ini berada di icon keranjang yang ada di Shopee. Kawan Kledo bisa memeriksa apakah sudah benar barang tersebut yang ingin dibeli sebelum melakukan checkout.

4. Masukkan Alamat Pengiriman

cara dropshipper shopee

Setelah melakukan checkout, Kawan Kledo akan dibawa ke tampilan selanjutnya. Pada bagian paling atas, Kawan Kledo diminta untuk memasukan alamat pengiriman. Di sini Kawan Kledo bisa memasukan alamat pengiriman pembeli yang memesan barang tersebut. Jadi, jangan masukkan alamat Kawan Kledo, ya!

5. Kirim sebagai Dropshipper

cara dropshipper shopee

Setelah memasukan data alamat, selanjutnya Kawan Kledo diminta untuk memasukan data-data lainnya, seperti opsi pengiriman, voucher, dan metode pembayaran. Kawan Kledo bisa mengisinya seperti biasanya. Selanjutnya sebagai tambahan dropship, Kawan Kledo harus mengaktifikan tombol kirim sebagai dropshipper yang ada di bagian paling bawah sebelum buat pesanan.

6. Isi Informasi Dropshipper

cara dropshipper shopee

Setelah mengaktifkan bagian dropshipper, Kawan Kledo akan diminta untuk mengisikan data berupa nama pengirim dan nomor telepon pengirim. Di sini Kawan Kledo memasukan nama dan nomor telepon Kawan Kledo. Nantinya nama dan nomor telepon ini akan dicantumkan di paket pengiriman barang agar pembeli tahu barang tersebut dari Kawan Kledo.

Kesimpulan

Dari penjelasan yang ada di atas, Kawan Kledo dapat mengetahui manfaat apa saja yang didapatkan dengan bisnis dropshipper di Shopee. Tidak hanya itu, Kawan Kledo yang tertarik dengan bisnis ini juga dapat mencobanya dengan cara yang telah dijelaskan di atas. Jadi, siapa bilang memulai bisnis itu ribet?

Setelah memulai bisnis dropshipper di Shopee, pastikan Kawan Kledo mengelola keuangan dengan baik. Kawan Kledo dapat menggunakan software akuntansi dari Kledo.

Kledo dilengkapi berbagai fitur yang akan memudahkan pengelolaan keuangan. Tidak hanya itu, dengan fitur penyimpanan berbasis cloud yang dimiliki oleh Kledo, Kawan Kledo bisa tetap mengelola keuangan bahkan saat sedang liburan. Tunggu apa lagi, buruan daftar Kledo sekarang juga!

Desi Murniati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

20 + 1 =