Modal Usaha: Jenis, Prosedur, dan Syarat Mengajukan Pinjaman

Modal merupakan biaya yang digunakan pada awal memulai usaha. Meskipun ada beberapa usaha yang bisa dimulai tanpa modal, namun modal usaha tetap menjadi kunci dalam pengembangan suatu bisnis.

Semakin besar modal yang dimiliki, semakin besar pula kesempatan untuk mengembangkan usaha.

Meski modal yang besar tidak menjamin kesuksesan bisnis, namun tanpa adanya modal bisnis akan sulit untuk berkembang.

Modal ini juga yang sering dijadikan alasan seseorang menunda-nunda saat akan memulai bisnis. Padahal, Anda bisa lho mendapatkan modal dengan cara mengajukan pinjaman modal.

Untuk itu, di artikel ini kami akan membagikan apa saja jenis modal usaha yang bisa Anda gunakan, bagaimana persyaratan dan prosedur pengajuannya.

Apa Saja Jenis-Jenis Pinjaman Modal Usaha?

modal

Ada berbagai jenis pinjaman yang bisa menjadi pilihan. Jika dulu mengajukan pinjaman hanya bisa dilakukan di bank, kini ada beberapa pilihan buat Anda yang ingin mengajukan pinjaman usaha.

Berikut ulasan lengkapnya:

1. Kredit Usaha Rakyat

Pemerintah memiliki program untuk membantu pelaku usaha mikro, kecil, dan menangah dengan menyediakan pinjaman modal dari lembaga keuangan swasta ataupun pemerintah.

Program KUR sendiri diluncurkan pertama kali pada tahun 2007 dengan melibatkan bank-bank besar seperti Bank Mandiri, Bank BTN, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank Bukopin sebagai pihak penyalurnya.

Suku bunga untuk jenis pinjaman ini termasuk kecil karena bagian dari program pemerintah.

Namun tidak semua usaha bisa masuk dalam kategori usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Menganai ini pemerintah telah menjelaskannya dalam UU Nomor 20 tahun 2008 tentang pelaku usaha yang dibedakan berdasarkan kekayaan bersihnya.

2. Fintech Peer to Peer Lending

Fintech Peer to Peer Lending merupakan penyelenggaraan layanan jasa keuangan yang mempertemukan pemilik usaha dengan investor untuk mendapatkan pinjaman modal.

Saat ini bisnis fintech peer to peer sedang diminati karena memanfaatkan teknologi yang akan memudahkan pemilik usaha untuk mengajukan pinjaman modal.

Anda bisa bertemu langsung dengan investor yang akan memberikan pinjaman modal.

Namun sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman jenis ini, pastikan Anda telah mencari tahu terkait ada atau tidaknya izin dari Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

3. Modal Ventura

Modal ventura adalah jenis pinjaman yang diberikan dalam bentukl saham.

Anda bisa mendapatkan pinjaman ini melalui lembaga non-bank dengan persyaratan tertentu dalam bentuk perjanjian kerjasama.

Ada tiga jenis modal ventura yaitu Equality Financing, Semi Equality Financing, dan bagi hasil.

Khusus untuk equality financing, Anda akan mendapatkan pembiayaan langsung dari pihak perusahaan modal ventura.

Untuk semi equality financing memiliki sistem jual beli saham yang dikeluarkan oleh perusahaan.

Sedangkan bagi hasil memiliki sistem kerja berupa bagi hasil dengan skema 50:50, 60:40, atau berdasarkan besaran modal yang kamu dapatkan dari perusahaan.

Lembaga Penyedia Pinjaman dan Persyaratannya

Setelah mengetahui jenis-jenis pinjaman modal usaha untuk bisnis, sekarang yang menjadi pertanyaan adalah dimana tempat terbaik untuk mengajukan pinjaman modal usaha.

Berikut tempat terbaik buat Anda yang ingin mengajukan pinjaman modal usaha:

Bank BRI

pinjaman modal usaha Bank BRI

Bank BRI memiliki program Kredit Usaha Rakyat (KUR) terbaik yang bisa menjadi pilihan Anda untuk mengajukan pinjaman modal usaha.

KUR Bank BRI merupakan jenis pinjaman dengan subsidi bunga yang diberikan pemerintah sebesar 7% per tahun.

Buat Anda yang baru merintis usaha, pinjaman KUR BRI menjadi pilihan yang cocok karena selain bunganya yang kecil, pinjaman ini juga memiliki nominal plafon sampai Rp25 juta per debitur.

Berikut persyaratan yang harus Anda penuhi untuk mengajukan pinjaman modal ke KUR BRI:

  • Calon peminjam harus melalukan usaha yang produktif dan dianggap layak.
  • Telah melakukan usaha minimal selama 6 bulan.
  • Tidak sedang menerima layanan kredit dari bank lain kecuali kredit konsumtif seperti KPR atau KKB.
  • Memenuhi persyaratan administrasi seperti KTP, KK, dan surat izin usaha.

Bank BTN

bank BTN

Ada beberapa jenis pinjaman usaha di Bank BTN yang bisa Anda pilih, yaitu Kredit Tanpa Agunan, Kredit Agunan Rumah, Kredit Ringan Batara Non Payroll, dan lainnya.

Berikut persyaratan yang harus Anda penuhi untuk mendapatkan pinjaman tersebut:

  • Warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan KTP.
  • Berusia 21-25 tahun atau telah menikah.
  • Tidak berusia lebih dari 55 tahun saat masa akhir tenor pinjaman.
  • Memiliki pendapatan minimal 2x angsuran per bulannya.
  • Berstatus karyawan atau pegawai tetap.
  • Limit pinjaman tergantung dari jenis pinjaman yang dipilih, untuk Kredit Agunan Rakyat memiliki limir Rp100.000.000,00, namun Anda bisa meminjam sampai Rp1 miliyar dengan agunan sertifikat rumah.
  • Melengkapi dokumen-dokumen seperti KTP, KK, Surat Nikah/Cerai, Slip gaji asli, SK pegawai, Buku Rekening Bank BTN, fotokopi SPT Pph Ps.21.

Bank BCA

bank bca

Tahun 2020, Bank BCA memiliki produk pinjaman usaha terbaik bernama Kredit Modal Kerja BCA.

Kredit Modal Kerja BCA akan memberikan Anda keuntungan berlipat, dimana Anda akan diberikan kesmepatan memilih berbagai produk untuk mendukung pertumbuhan bisnis yang sedang dijalankan seperti Kredit Lokal, Kredit Ekspor, Time Loan, dan Installment Loan.

Berikut syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk mengajukan pinjaman Kredit Modal Kerja BCA:

Syarat Dokumen Pengajuan:

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi KK
  • Fotokopi NPWP
  • Fotokopi KTP suami/istri
  • Fotokopi akta cerai/mati
  • Fotokopi KTP Dewan Direksi dan Komisaris Khusus Badan Usaha
  • Fotokopi KTP para pemegang saham khusus badan usaha.
  • Sedangkan untuk jenis .

Syarat Dokumen Agunan:

  • Fotokopi sertifikat untuk agunan
  • Fotokopi IMB
  • Fotokopi tagihan PBB tahun terakhir
  • Fotokopi bukti pembayaran PBB tahun terakhir
  • Fotokpi bilyet deposito
  • Fotokopi laporan keuangan internal
  • Rekening bank lain minimal empat bulan terakhir.

Bank Mandiri

pinjaman modal usaha bank mandiri

Bank Mandiri memiliki pembiayaan modal bernama KUR Mandiri yang diperuntukan bagi UKM.

Tujuan dari KUR Mandiri adalah untuk meningkatkan pelayanan bank kepada UKM yang produktif dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Selain itu juga mendukung pembukaan lapangan kerja di masyarakat.

Ada 3 jenis KUR BRI dimana Anda bisa menggunakannya untuk menunjang pertumbuhan usaha, seperti KUR Mikro dengan maksimal limit RP25 juta. KUR Ritel memiliki limit mulai dari RP25 juta sampai Rp200 juta.

KUR penempatan TKI memiliki limit sampai Rp25 juta. Sedangkan KUR khusus memiliki limit sampai Rp500 juta untuk kelompok yang mengelolanya secara bersamaan dalam bentuk cluster.

Baca juga: Cara dan Syarat Mengajukan Pinjaman Mandiri Syariah

Pegadaian

pinjaman modal usaha pegadaian

Pegadaian memiliki program pinjaman modal usaha yang bernama Kreasi. Pinjaman Kreasi diberikan kepada pemilik usaha dengan sistem fidusia.

Sistem fidusia sendiri merupakan sistem agunan menggunakan BPKB sebagai syarat peminjaman, sedangkan kendaraan masih dapat kamu gunakan sehari-hari.

Pinjaman kreasi memiliki keunggulan yaitu dari nominal pinjaman yang diberikan dan juga waktu peminjaman yang fleksibel dengan pilihan mulai dari 12, 18, 24, hinggal 48 bulan.

Baca juga: 10 Pinjaman Modal Bank untuk Usaha dan Cara Mengajukannya

Apa Saja Syarat Mengajukan Pinjaman Modal Usaha?

modal usaha

Untuk mengajukan pinjaman usaha, ada syarat-syarat yang harus dipenuhi. Berikut syarat yang harus dipenuhi pemilik usaha untuk mengajukan pinjaman modal.

Persyaratan Pengajuan Modal Usaha secara Umum

  • Warga negara Indonesia yang berdomisili di Indonesia.
  • Usaha minimal berusia 2 tahun dan memiliki tempat usaha.
  • Berumur minimal 21 tahun atau telah menikah, dan maksimal berumur 60 saat pelunasan utang.
  • Belum pernah mendapatkan pinjaman online atau pernah mendapatkan pinjaman dengan pelunasan yang lancar dan tidak pernah macet.

Persyaratan Pengajuan Modal Usaha secara Khusus

Persyaratan khusus yang harus dipenuhi untuk mendapatkan pinjaman modal bagi bisnis adalah sebagai berikut:

Dokumen

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
  • Akta nikah (jika telah menikah).
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT).
  • Rekening tabungan 3 bulan terakhir.
  • Kelengkapan surat usaha, seperti akte pendirian usaha, surat izin usaha pedagangan, dan surat daftar perusahaan.
  • Laporan keuangan.
  • Dokumen recana investasi.
  • Slip gaji (bagi yang berstatus karyawan).

Bagaimana Prosedur Mengajukan Pinjaman Modal Usaha?

Setelah memenuhi semua persyaratan, selanjutnya adalah aksi untuk mengajukan pinjaman modal usaha.

Berikut tahapan yang harus Anda lakukan untuk mendapatkan pinjaman modal usaha:

1. Menyiapkan Dokumen

Hal pertama yang harus Anda lakukan untuk mengajukan pinjaman modal usaha adalah menyiapkan dokumen persyaratan.

Pastikan tidak ada dokumen yang tertinggal karena hal ini akan mempengaruhi bisa tidaknya mendapatkan pinjaman.

2. Proposal Modal Usaha

Proposal usaha menjadi persyaratan khusus yang harus dipenuhi untuk mengajukan pinjaman modal usaha.

Anda harus menjelaskan secara rinci tentang jenis usaha yang sedang Anda geluti dan juga visi misinya.

Buatlah semenarik dan meyakinkan bahwa usahamu tersebut potensial untuk dikembangkan dan layak untuk mendapatkan pinjaman modal.

Anda juga harus memasukan unsur-unsur yang sering menjadi pertanyaan calon pemilik dana modal usaha, seperti proses produksi, strategi pemasaran, omzet, dan lainnya.

3. Tentukan Target Pengajuan

Setelah membuat proposal usaha yang baik dan meyakinkan, tahap selanjutnya adalah mengajukan proposal tersebut ke pihak yang tepat.

Ada beberapa pihak yang bisa menjadi tempat Anda mengajukan pinjaman modal.

Anda juga harus menyesuaikan dokumen yang Anda ajukan dengan syarat-syarat yang ditetapkan oleh pihak yang menjadi pemilik modal.

3. Kunjungi Situs/Website

Tidak hanya tersedia secara offline, peminjaman modal juga dapat dilakukan secara online.

Bahkan ada beberapa jenis pinjaman yang mengharusnya pendaftaran melalui online.

Anda bisa mencari informasi sebanyak-banyak dengan mengakses situs terkait dan membaca keseluruhan persyaratan yang ditetapkan.

4. Mendatangi Tempat Pengajuan Pinjaman atau Mengajukan Pinjaman Secara Online

Setelah melakukan semua tahap, saatnya Anda mengajukannya secara langsung atau melalui online.

Anda bisa mendatangi tempat pengajuan pinjaman atau mengunjungi website pengajuan pinjaman modal usaha.

Kesimpulan

Pinjaman modal usaha dilakukan untuk mendapatkan bantuan pemodalan buat calon pebisnis yang akan memulai usaha ataupun buat pebisnis yang ingin mengembangkan usaha.

Ada banyak jenis pinjaman modal yang bisa diajukan, namun bukan berarti Anda bisa memilih tanpa pertimbangan yang matang. Pilihkan pinjaman modal usaha sesuai dengan kebutuhan.

Selain itu juga perhatikan bunga yang diberikan pemilik modal. Jangan sampai bunga tersebut akan menjadi beban ketika mengembalikan pinjaman modal.

Salah satu persyaratan untuk mengajukan pinjaman modal adalah adanya laporan keuangan.

Anda bisa membuat laporan keuangan secara manual yang ribet atau Anda bisa menggunakan cara mudah dengan software akuntansi Kledo.

Banner 2 kledo
Desi Murniati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5 + three =