Di era digital seperti sekarang ini, online shop menjadi pilihan banyak orang ketika memutuskan untuk membuka bisnis. Hal ini dikarenakan saat ini ada banyak cara untuk melakukan promosi, salah satunya adalah promosi online shop di Instagram.
Instagram merupakan salah satu media sosial yang di dalamnya dilengkapi berbagai fitur yang sangat memudahkan pemilik online shop dalam mempromosikan bisnisnya. Makanya tidak heran jika media sosial satu ini banyak dipilih oleh pemilik online shop.
Lalu, bagaimana cara melakukan promosi di Instagram ini? Buat Kawan Kledo yang ingin mengetahui cara melakukan promosi online shop di Instagram, yuk simak penjelasan yang ada di bawah ini:
Keuntungan Promosi Online Shop di Instagram
Ada beberapa keuntungan yang akan Kawan Kledo dapatkan dengan melakukan promosi online shop di Instagram, apa saja? Berikut penjelasannya:
1. Promosi Produk Lebih Mudah
Keuntungan pertama yang akan Kawan Kledo dapatkan dengan melakukan promosi online shop di Instagram adalah Kawan Kledo akan dimudahkan karena Instagram dilengkapi berbagai fitur yang mendukung pelaku online shop.
Salah satu fitur yang wajib banget Kawan Kledo gunakan adalah fitur Instagram Bisnis dimana profil Instagram Kawan Kledo akan dilengkapi berbagai fitur yang tidak dimiliki jenis Instagram biasanya. Untuk lebih lengkapnya terkait Instagram Bisnis ini, Kawan Kledo bisa membacanya di sini.
2. Dapat Menjangkau Audiens Lebih Luas
Instagram merupakan salah satu media sosial yang banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia. Makanya tidak heran jika media sosial satu ini dapat menjangkau audiens lebih luas dibandingkan media sosial lainnya.
Terlebih saat ini Instagram telah dilengkapi fitur Toko yang akan memudahkan Kawan Kledo dalam membuka toko online di media sosial ini. Pengguna lainnya juga dapat mencari barang yang diinginkan dengan lebih mudah, jadi antara calon konsumen dengan penjual dapat dipertemukan dengan lebih mudah.
3. Meningkatkan Penjualan
Kawan Kledo juga bisa meningkatkan penjualan dengan mempromosikan toko online Kawan Kledo di Instagram. Kawan Kledo hanya perlu memaksimalkan fitur-fitur yang ada di Instagram untuk promosi di Instagram.
Misalnya adalah fitur Instastory, Reels, hingga IG TV. Manfaatkan semua fitur di atas untuk mempromosikan bisnis. Buat konten-konten yang menarik agar target audiens tertarik membeli produk yang Kawan Kledo jual.
4. Membangun Hubungan Dekat dengan Konsumen
Selain keuntungan-keuntungan yang akan didapatkan di atas, Kawan Kledo juga bisa membangun hubungan yang dekat dengan konsumen. Caranya masih sama, manfaatkan fitur-fitur yang ada di Instagram dan jalin interaksi dengan konsumen di sana.
Kawan Kledo juga bisa membuat poling atau survei di Instagram ini untuk melihat konsumen dengan produk Kawan Kledo. Kawan Kledo juga bisa memberikan like dan comment di postingan konsumen agar kedetakan semakin terjalin.
Baca juga: Manajemen Mutu: Pengertian, Fungsi, Komponen, Prinsip dan Contohnya
5. Memiliki Banyak Fitur untuk Bisnis
Seperti yang telah dijelaskan di atas, Instagram dilengkapi berbagai fitur yang akan mendukung online shop dalam mempromosikan bisnis di Instagram ini. Bahkan Instagram selalu mengalami pembaruan fitur yang akan semakin memudahkan para penggunanya untuk berinteraksi dan menjual produk.
Jadi, pastikan Kawan Kledo memanfaatkan dengan baik semua fitur yang ada di Instagram agar jualan Kawan Kledo di Instagram semakin maksimal dan laris-manis.
Baca Juga: Strategi Instagram Marketing Ini Wajib Dilakukan untuk Penjualan
Cara Promosi Online Shop di Instagram
Buat Kawan Kledo yang ingin menggunakan Instagram untuk mempromosikan bisnis online shop berikut beberapa cara yang dapat Kawan Kledo lakukan:
1. Manfaatkan Instagram Bisnis
Cara pertama untuk melakukan promosi toko daring di Instagram adalah dengan memanfaatkan fitur Instagram Bisnis. Apa sih fitur Instagram Bisnis ini?
Instagram bisnis merupakan salah satu fitur khusus untuk pelaku bisnis dimana mereka bisa mempromosikan bisnis mereka. Di dalam Instagram Bisnis ini nantinya ada beberapa fitur yang tidak dimiliki oleh jenis akun Instagram lainnya, misalnya Insight, profil bisnis, hingga fitur promote.
Jadi, pastikan saat Kawan Kledo mendaftar pilih akun Instagram Bisnis agar bisa memanfaatkan semua fitur-fitur yang ada di Instagram Bisnis ini.
2. Lengkapi Bio Instagram
Hal kedua yang harus dilakukan untuk promosi toko online di Instagram adalah lengkapi bio yang ada di Instagram. Berikan informasi selengkap-lengkapnya terkait bisnis Kawan Kledo di bio Instagram ini.
Buat calon konsumen lebih mudah untuk menghubungi Kawan Kledo dengan informasi yang ada di bio ini. Selain itu, dengan adanya informasi di bio ini, calon konsumen akan semakin percaya dengan bisnis yang Kawan Kledo promosikan.
3. Buat Postingan secara Konsisten
Cara ketiga yang dapat Kawan Kledo lakukan untuk mempromosikan toko daring yang ada di Instagram adalah dengan membuat postingan secara konsisten. Dengan membuat postingan secara konsisten akan membuat calon konsumen lebih yakin dengan apa yang Kawan Kledo promosikan di Instagram.
Untuk memudahkan konsistensi postingan ini, Kawan Kledo bisa membuat jadwal postingan. Buatlah jadwal postingan ini per bulan atau per periode waktu tertentu.
4. Tambahkan Hashtag
Menambahkan hashtag (#) dapat membantu postingan Kawan Kledo ditemukan banyak orang. Buatlah tagar atau hashtag yang disesuaikan dengan jenis bisnis Kawan Kledo.
Misalnya, Kawan Kledo menjual baju muslim, Kawan Kledo bisa memberikan hashtag #bajumuslim #bajumuslimjogja #bajumuslimlampung #bajumuslimmurah dan hashtag lainnya.
5. Berikan Link Produk
Instagram memiliki fitur dimana Kawan Kledo bisa menambahkan link produk di sana. Misalnya adalah Kawan Kledo menjual produk tersebut di marketplace, Kawan Kledo bisa menambahkan link pembelian di sana.
Karena bio di Instagram hanya bisa diisi satu link, Kawan Kledo bisa membuat banyak link di linktree.
6. Berikan Diskon
Cara selanjutnya yang dapat Kawan Kledo lakukan untuk mempromosikan bisnis online shop Kawan Kledo adalah dengan memberikan diskon kepada konsumen. Diskon ini diberikan dengan syarat dan ketentuan berlaku, misalnya untuk pembelian pertama atau saat hari-hari tertentu.
Memberikan diskon akan memberikan rasa tertarik kepada calon konsumen. Ini juga bisa membuka pulang konsumen yang belum pernah membeli, jadi tertarik membeli produk Kawan Kledo.
7. Buat Giveaway
Selain diskon, Kawan Kledo juga bisa mengadakan giveaway untuk menarik minat pembeli. Di Instagram sendiri, giveaway dilakukan untuk meningkatkan interaksi pemilik akun Instagram dengan pengguna yang sekaligus target audiens.
8. Gunakan Instagram Ads
Kawan Kledo ingin meningkatkan audiens postingan? Iklan Instagram bisa menjadi pilihan Kawan Kledo yang ingin meningkatkan audiens.
Ada berbagai pilihan iklan di Instagram ini yang dapat Kawan Kledo sesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang Kawan Kledo miliki. Semakin besar biaya yang dikeluarkan maka semakin banyak juga jangkauan pemirsa yang akan didapatkan.
9. Posting Testimoni
Cara promosi online shop selanjutnya yang dapat Kawan Kledo lakukan adalah dengan memosting testimoni pelanggan. Meski terbilang sederhana, namun postingan terkait testimoni ini dapat mempengaruhi kepercayaan pelanggan terhadap produk Kawan Kledo.
10. Tingkatkan Engagement
Engagement menjadi bagian penting yang akan menentukan postingan Kawan Kledo dilihat oleh pengikut Kawan Kledo. Semakin tinggi engagement maka semakin banyak pengikut yang melihat postingan Kawan Kledo.
Lalu bagaimana caranya meningkatkan engagement ini? Kawan Kledo dapat meningkatkannya dengan cara sering melakukan interaksi dengan pengikut Kawan Kledo. Memberikan like dan komen bisa Kawan Kledo lakukan untuk aktif berinteraksi dengan pengikut lainnya.
Untuk lebih lengkapnya, Kawan Kledo bisa membacanya di sini.
Kesimpulan
Itulah tadi penjelasan mengenai cara promosi online shop di Instagram. Kawan Kledo dapat melakukan cara-cara di atas agar penjualan online shop Kawan Kledo semakin meningkat.
Setelah penjualan yang meningkat, Kawan Kledo jangan lupa untuk mengelola keuangan bisnis dengan baik. Gunakan software akuntansi Kledo untuk memudahkan pengelolaan keuangan ini.
Kledo merupakan software akuntansi yang dilengkapi berbagai fitur yang akan memudahkan pengelolaan keuangan. Yuk daftar Kledo sekarang juga dan nikmati semua kemudahan pengelolaan keuangan.
- Strategi Bisnis Online: Ini Cara Terbaik Menerapkannya - 29 Maret 2022
- Cara Terbaik Menghindari Bisnis Bangkrut, Penting! - 23 Maret 2022
- 15 Ide Bisnis Minuman Kekinian Ini Wajib untuk Dicoba, Apa Saja? - 21 Maret 2022