Strategi Instagram Marketing Ini Wajib Dilakukan untuk Penjualan

instagram marketing

Instagram saat ini menjadi media sosial yang banyak digunakan oleh masyarakat, mulai dari remaja hingga orang tua. Instagram dipilih karena di sana pengguna bisa membagikan postingan dalam bentuk foto dengan caption dan bagi pemilik bisnis, media sosial ini sangat cocok digunakan sebagai media promosi atau yang disebut Instagram marketing.

Seperti halnya social media marketing yang sebelumnya pernah dibahas, Instagram marketing ini juga memiliki peluang yang sangat menjanjikan. Hal ini dikarenakan Instagram banyak digunakan masyarakat dan Instagram juga memiliki berbagai fitur yang memudahkan pemasaran di Instagram ini.

Lalu bagaimana strategi yang harus dilakukan dalam Instagram marketing dalam rangka meningkatkan penjualan? Buat Kawan Kledo yang ingin mengetahuinya, yuk simak penjelasan yang ada di bawah ini:

Pengertian Instagram Marketing

instagram marketing

Instagram marketing merupakan jenis pemasaran media sosial di mana pemasar menggunakan platform Instagram untuk mempromosikan bisnis mereka. Jika “promosikan bisnis mereka” terdengar luas, itu karena: Instagram marketing dapat melibatkan sejumlah strategi dan taktik yang berbeda, yang digunakan untuk mencapai semua jenis tujuan yang mungkin dimiliki bisnis.

Saat melihat berbagai cara menggunakan Instagram untuk pemasaran, Kawan Kledo dapat membagi aktivitas menjadi dua kategori utama:

  1. Taktik berbayar seperti periklanan dan pemasaran influencer.
  2. Taktik tak berbayar seperti membuat konten organik, seperti postingan, Instagram Stories, dan komentar, serta terlibat dengan konten pengguna lain.

Sasaran bisnis yang umum mungkin termasuk menjual produk atau layanan, mendapatkan lebih banyak pengikut dan keterlibatan, membangun hubungan dengan calon pelanggan dan brand lain, dan secara umum meningkatkan reputasi brand.

Di bawah ini kita akan membahas secara spesifik tentang cara menetapkan tujuan, dan cara menggunakan taktik tertentu untuk mencapainya. Yuk simak sekarang juga!

Baca Juga: Memaksimalkan Penjualan dengan Ide Konten Instagram Ini, Gampang Banget!

Manfaat Instagram Marketing

Keuntungan utama Instagram dibandingkan platform media sosial lainnya adalah sifat visualnya. Jika Kawan Kledo memiliki bisnis dan ingin mendapatkan manfaat dari desain produk atau Kawan Kledo memiliki layanan dan ingin memiliki hasil akhir yang terlihat nyata, Instagram adalah platform terbaik untuk menampilkan konten tersebut.

Video, gambar, dan ilustrasi adalah konten yang cocok untuk platform media sosial ini, tetapi strategi pemasaran yang Kawan Kleod gunakan pada akhirnya akan menentukan jenis konten yang akan dipublikasikan dan seberapa sering mempostingnya.

Menetapkan strategi perlu dilakukan sebelum terjun langsung ke platform media sosial baru, dan akan membuat Kawan Kledo tetap fokus pada tujuan serta target audiens Kawan Kledo.

Fitur Instagram untuk Bisnis

instagram marketing

Untuk memaksimalkan pemasaran Kawan Kledo di Instagram, berikut beberapa fitur di Instagram yang dapat Kawan Kledo gunakan untuk bisnis:

1. Auto Reply untuk Instagram Marketing

Fast respon atau membalas cepat menjadi salah satu pelayanan yang harus ada dalam bisnis. Nah, buat Kawan Kledo yang menggunakan Instagram untuk memasarkan produk, ada fitur Auto Reply yang dapat Kawan Kledo gunakan untuk membalas cepat.

Kawan Kledo dapat mengaktifkan fitur satu ini dari pengaturan yang ada di akun Instagram Kawan Kledo.

2. Instagram Story

Fitur kedua yang dapat Kawan Kledo gunakan untuk memaksimalkan pemasaran di Instagram adalah Instagram Story atau yang disebut juga dengan Instastory. Di fitur ini Kawan Kledo bisa mengunggah foto, tulisan, atau video dengan durasi penyimpanan selama 24 jam.

Di Instastory ini Kawan Kledo juga bisa melengkapi postingan dengan fitur-fitur yang dimiliki Instastory, mulai dari poling, pertanyaan, stiker, dan terbaru musik. Dengan Instagram Story ini Kawan Kledo bisa semakin dengan dengan followers.

3. Insight untuk Instagram Marketing

Dengan fitur Insight, Kawan Kledo dapat mengamati performa dari Instagram Kawan Kledo. Melalui fitur ini, Kawan Kledo bisa melihat grafik audiens di Instagram dan dari sini Kawan Kledo bisa menganalisis efetivitas promosi di Instagram.

4. Live Instagram

Instagram juga memiliki fitur Live dimana pengguna media sosial ini dapat melakukan siaran langsung baik itu sendirian ataupun bersama orang lain. Fitur Live ini bisa dimanfaatkan Kawan Kledo untuk membahas seputar bisnis, baik itu menceritakan pengalaman ataupun memberikan informasi seputar bisnis.

Kledo sendiri pernah menggunakan fitur ini bersama Lifepal yang artikelnya dapat dibaca di sini. Ingin menonton video Live Instagram ini? Berikut videonya:

5. Hashtag

Hashtag ataupun tanda pagar (disingkat tagar) menjadi salah satu fitur yang dapat digunakan di Instagram agar postingan masuk ke dalam kategori tertentu. Dengan memberikan tagar pada postingan, postingan Kawan Kledo bisa dengan mudah ditemukan dengan kata kunci tertentu.

6. IGTV dan Reels

Sebelum kemunculan Reels, Instagram sudah terlebih dahulu meluncurkan fitur IGTV. Fitur satu ini dapat digunakan untuk mengunggah video dengan durasi panjang di feed Instagram.

Sedangkan Reels menjadi fitur terbaru yang dimiliki oleh Instagram yang konon diadopsi dari fitur yang ada di TikTok. Fitur Reels ini memungkinkan Kawan Kledo membuat video dengan tambahan filter layaknya di Tiktok.

7. Highlight

Seperti yang dijelaskan di atas, Instagram Story memiliki jangka waktu postingan yaitu hanya bertahan selama 24 jam. Namun tenang, Kawan Kledo masih bisa melihatnya dengan cara membuat Highlight di akun Instagram Kawan Kledo.

Highlight merupakan fitur yang digunakan untuk menyimpan berbagai postingan Instagram Story. Kawan Kledo bisa mengategorikan Highlight ini berdasarkan jenis postingan Instastory.

Baca Juga: Tips Foto Produk Paling Instagramable Ini Wajib Dicoba

Strategi Instagram Marketing

Berikut strategi Instagram marketing yang dapat Kawan Kledo lakukan untuk meningkatkan penjualan bisnis:

1. Gunakan Instagram Bisnis

Strategi pertama yang dapat Kawan Kledo lakukan untuk memaksimalkan Instagram marketing adalah dengan menggunakan akun Instagram Bisnis. Akun Instagram Bisnis merupakan akun khusus di Instagram yang dilengkapi beberapa fitur khusus untuk memudahkan promosi bisnis.

Salah satu fitur khusus tersebut adalah Insight dimana fitur ini tidak ada di akun Instagram biasa. Untuk membuat akun Instagram bisnis, berikut langkah-langkah yang dapat Kawan Kledo ikuti:

  • Setelah mendaftar atau membuat akun di Instagram, pilih pengaturan pilih Akun lalu klik Beralih ke Akun Profesional.
  • Pilih kategori sesuai kebutuhan Kawan Kledo, untuk akun bisnis, pilih Bisnis.
  • Instagram bisnis telah selesai dibuat dan Kawan Kledo bisa menggunakan fitur yang ada di sana.

2. Optimasi Akun Instagram Marketing

Strategi kedua yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan optimasi akun Instagram. Optimasi ini dapat dilakukan dengan cara membuat konten yang menarik, penambahan hashtag, menambahkan fitur belanja langsung, penambahan link in bio, dan lainnya.

Melakukan optimasi akun Instagram pastinya akan membuat pengguna lebih mudah untuk mengenal bisnis dan membeli produk Kawan Kledo. Jika ada cara mudah, kenapa harus mencari cara yang sulit?

3. Sesuaikan Jenis Postingan di Instagram Marketing

Dikarenakan Instagram memiliki berbagai fitur, Kawan Kledo harus menyesuaikan jenis postingan yang ada di Instagram. Pilah mana yang akan dibuat sebagai feeds, story, reels, ataupun IGTV.

Untuk konten gambar dan tulisan dengan gambar yang lumayan banyak, gunakan story. Untuk postingan video panjang gunakan IGTV. Promosi dengan video berdurasi pendek gunakan Reels.

Sedangkan feeds sebaiknya digunakan sebagai promosi yang tidak hanya memberikan informasi tetapi juga memperindah tampilan Instagram Kawan Kledo.

4. Manfaatkan Setiap Fitur Instagram Marketing

Instagram membuat berbagai fitur dengan tujuan untuk memudahkan penggunakan dalam bersosial media. Jadi pastikan Kawan Kledo menggunakan semua fitur yang dimiliki Instagram ini.

5. Tingkatkan Engagement

Engagement menjadi bagian penting di Instagram karena akan mempengaruhi pemirsa postingan Kawan Kledo. Semakin besar tingkat engagemen suatu akun, maka semakin banyak pula audiens yang melihat postingan akun tersebut.

Untuk informasi lebih lanjut terkait engagement ini, Kawan Kledo bisa membacanya di sini.

6. Daftar Iklan Instagram Marketing

Terakhir, Instagram juga dapat membantu penggunanya untuk menjangkau audiens lebih luas lagi dengan fitur Iklan. Dengan fitur Iklan ini, postingan Kawan Kledo dapat dilihat bahkan oleh pengguna yang tidka mengikuti Kawan Kledo.

Ada berbagai pilihan untuk fitur iklan ini yang pastinya disesuaikan dengan budget Kawan Kledo. Selain iklan, Kawan Kledo juga bisa menggunakan jasa endorsement untuk meningkatkan penjualan. Klik di sini untuk informasi selanjutnya.

Tips Melakukan Instagram Marketing

instagram

Selain beberapa strategi yang dapat Kawan Kledo terapkan di atas, berikut beberapa tips melakukan pemasaran di Instagram yang dapat Kawan Kledo lakukan:

1. Tetapkan Tujuan Instagram Marketing

Sebelum Kawan Kledo mulai memposting di Instagram, tanyakan pada diri sendiri (atau tim) satu hal yakni mengapa Kawan Kledo ada di Instagram? Sepopuler platformnya, jawaban Kawan Kledo seharusnya tidak, “karena semua orang juga begitu.”

Agar sukses di Instagram dalam jangka panjang, Kawan Kledo harus memiliki tujuan dan sasaran yang ditetapkan sehingga Kawan Kledo dapat membenarkan waktu, energi, dan investasi moneter yang telah dilakukan.

Tidak ada jawaban yang benar di sini. Mungkin Kawan Kledo ingin menggunakan feeds Instagram untuk memposting dan menjual produk kepada pelanggan, seperti Anthropologie. (Banyak bisnis e-niaga dan produk fisik ada di Instagram karena alasan ini.)

Apa pun alasannya, pastikan untuk menentukan tujuan Instagram terlebih dahulu. Ini bukan tentang jenis posting yang dibagikan dan lebih banyak tentang mengapa Kawan Kledomembagikannya. Jika Kawan Kledo tahu alasannya, ini akan membatu dalam dapat mengetahui cara mengukur kinerja dan menggunakan alat Instagram Analytics.

2. Tentukan Target Audiens

Tentukan audiens yang ingin Kawan Kledo jangkau sebelum memulai pemasaran di Instagram. Jika Kawan Kledo memiliki strategi pemasaran lain, gunakan strategi tersebut untuk menjaga upaya Kawan Kledo tetap konsisten.

Jangan lupa untuk mempertimbangkan faktor-faktor seperti usia, lokasi, jenis kelamin, pendapatan, minat, motivasi, dan poin rasa sakit. Tidak tahu harus mulai dari mana? Pantau acara populer dan tagar minat yang terkait dengan bisnis Kawan Kledo.

Lihat siapa yang menggunakan dan terlibat dengan tagar ini dan lihat profil mereka. Kawan Kledo juga dapat melihat pengikut pesaing Kawan Kledo dan Instagram akan memudahkan untuk menentukan audiens ini.

Baca Juga: Pilih Waktu Terbaik Ini untuk Posting Konten di Instagram

3. Lakukan Analisis Persaingan

Setelah Kawan Kledo menentukan audiens Instagram, lakukan analisis kompetitif untuk melihat apa yang diposting oleh pemasar lain di bidang yang sama dengan Kawan Kledo.

Jika Kawan Kledo sudah mengetahui kompetitor utama, mulailah dengan meninjau profil Instagram mereka. Jika tidak, cari istilah yang terkait dengan bisnis dan industri Kawan Kledo untuk menemukan akun serupa.

Lakukan audit cepat terhadap akun terkait untuk melihat postingan apa yang mendapatkan keterlibatan tertinggi, tagar populer apa yang mereka gunakan, apa keterangannya, seberapa sering mereka memposting, dan seberapa cepat mereka berkembang. Informasi ini dapat berfungsi sebagai tolok ukur saat Kawan Kledo akan mulai mengembangkan akun sendiri.

Saat mengaudit konten kompetitor, perhatikan setiap peluang yang mungkin mereka lewatkan. Menambahkan konten unik ke dalam campuran akan membantu bisnis Kawan Kledo menonjol dari yang lain.

4. Konfigurasikan Kalender Editorial

Membuat kalender editorial dapat membantu Kawan Kledo dalam menghemat waktu dan mengelola konten Instagram. Isi kalender dengan beberapa jenis posting Instagram dan rencanakan teks, tagar, dan waktu posting Kawan Kledo sebelumnya.

Kalender editorial juga merupakan tempat yang tepat untuk merekam peristiwa penting apa pun untuk disoroti di akun Instagram, seperti peluncuran produk baru atau penawaran khusus. Dengan kalender editorial, Kawan Kledo dapat mengawasi peluang waktu nyata alih-alih berebut posting menit terakhir.

5. Bangun Merek yang Konsisten

Konten acak atau terputus-putus dapat membuat bingung audiens dan dapat menyebabkan Kawan Kledo kehilangan pengikut. Untuk mencegahnya, pertahankan estetika merek yang konsisten di akun Instagram Kawan Kledo.

Tentukan seperti apa tampilannya dengan menyesuaikan karakteristik brand Kawan Kledo. Apa nilai brand Kawan Kledo? Bagaimana pelanggan dan karyawan mendefinisikan brand ini?

Kepribadian merek Apartment Therapy cerah, bersih, dan teratur, dan akunnya mencerminkan ketiga sifat tersebut. Idealnya, estetika merek membantu merek untuk mudah dikenali, artinya seseorang dapat melihat gambar Kawan Kledo di feed mereka dan langsung tahu itu milik Kawan Kledo tanpa harus melihat namanya.

Baca Juga: Apa Itu Branding? Ini Pengertian Lengkap dan Strategi Meningkatkannya

6. Kembangkan Followers

Meningkatkan pengikut di Instagram membutuhkan waktu dan energi yang serius. Kawan Kledo mungkin tergoda untuk mengambil jalan keluar yang mudah dan membeli pengikut namun jangan lakukan ini!

Membeli pengikut tidak dapat membantu Kawan Kledo untuk menjangkau target audiens seperti yang Kawan Kledo inginkan. Di sinilah pentingnya untuk membangun pengikut dengan cara yang benar.

Pastikan nama pengguna Kawan Kledo dapat dikenali dan dicari. Jika orang tidak dapat menemukan akun Kawan Kledo, mereka tidak dapat mengikuti!

Isilah bio Instagram sebaik-baiknya. Ini adalah hal terakhir yang dilihat seseorang sebelum mereka membuat keputusan untuk follow, jadi pastikan untuk menyertakan siapa pemilik akun tersebut dan apa yang dilakukan.

Setelah profil Kawan Kledo dioptimalkan, mulailah memposting. Sebaiknya isi feeds Kawan Kledo dengan sepuluh hingga 15 postingan berkualitas tinggi sebelum Kawan Kledo benar-benar mulai melibatkan orang.

Kemudian, mulailah mengikuti akun yang Kawan Kledo minati dan terkait dengan bisnis Kawan Kledo. Pikirkan Instagram seperti komunitas dan cari bisnis lain di area Kawan Kledo atau influencer yang mungkin menyukai produk atau layanan yang dimiliki bisnis Kawan Kledo.

Setelah Kawan Kledo mengikuti sebuah akun, berinteraksilah dengan konten mereka. Ini adalah cara paling alami untuk menarik perhatian ke akun Instagram Kawan Kledo sendiri tanpa menjadi spam.

Saat Kawan Kledo mengikuti atau berinteraksi dengan suatu akun, pemilik akun akan mendapatkan notifikasi. Ini dapat mendorong mereka untuk memeriksa akun Kawan Kledo dan mulai mengikuti Kawan Kledo.

Selalu hargai pengikut dengan cara menanggapi komentar mereka dan terlibat dengan konten mereka. Dorong orang lain untuk membagikan konten Kawan Kledo dan undang duta merek untuk membagikan akun atau berkolaborasi dengan akun serupa.

Kesimpulan

Itulah tadi penjelasan mengenai strategi Instagram marketing yang dapat Kawan Kledo lakukan untuk memaksimalkan promosi bisnis. Selain pemasaran di Instagram, pastikan Kawan Kledo juga mengelola keuangan bisnis Kawan Kledo dengan baik.

Gunakan software akuntansi dari Kledo untuk memudahkan pengelolaan keuangan bisnis. Kledo dilengkapi berbagai fitur yang akan memudahkan pengelolaan keuangan bisnis.

Yuk daftar Kledo sekarang juga dan nikmati semua fitur-fitur yang dimilikinya. Klik di sini untuk daftar Kledo sekarang juga!

Banner 2 kledo
Desi Murniati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

16 + nineteen =