Ingin Top-Up Gopay? Yuk Gunakan Cara Mudah Berikut Ini!

gopay

Layanan transportasi online kini menjadi pilihan banyak masyarakat Indonesia untuk kemudahan aktivitas sehari-hari. Transportasi online ini banyak dipilih karena lebih mudah, cepat, dan murah. Terlebih bagi mereka yang tidak tinggal di kota-kota besar dimana menemukan transportasi umum merupakan hal yang cukup sulit, tranportasi online ini menjadi pilihan terbaik.

Kawan Kledo bisa memesan tranpotasi online dari mana saja dan kapan saja. Nah, buat Kawan Kledo yang sering menggunakan tranportasi online pasti tidak asing lagi dengan Gojek.

Bisa dibilang Gojek merupakan tranportasi online asli buatan Indonesia yang saat ini menjadi raja di antara transportasi-transportasi online di Indonesia lainnya dan telah menjadi salah satu unicorn di Indonesia. Lalu bagaimana cara menggunakan Gopay dan melakukan top-up saldo di Gopay?

Untuk menggunakan Gopay, Kawan Kledo perlu mengunduh atau download aplikasi Gojek dan dari aplikasi Gojek tersebut, Kawan Kledo memilih fitur Gopay. Sedangkan untuk melakukan pengisian saldo Gopay, Kawan Kledo jangan khawatir karena semuanya ada di artikel ini, untuk itu yuk baca hingga selesai!

Apa itu Gopay?

top-up gopay

Gopay merupakan layanan e-money yang ada di dalam aplikasi Gojek. Karena ada di dalam aplikasi, untuk menggunakannya Kawan Kledo harus mengunduh dan masuk ke aplikasi Gojek terlebih dahulu.

Gopay dapat digunakan untuk berbagai fitur yang ada di aplikasi Gojek yaitu seperti GoRide, GoCar, GoSend, GoFood, GoLife, dan juga dapat digunakan untuk transaksi non tunai di tempat-tempat yang telah bekerja sama dengan Gopay.

Gopay yang merupakan layanan transportasi di Indonesia yang berdiri pada tahun 2010 memiliki untuk memudahkan pembayaran karena Kawan Kledo tidak perlu membayar secara tunai kepada driver.

Metode ini tentu lebih praktis dan mudah baik baik penumpang atau driver. Tidak hanya itu dengan Gopay, pengguna juga akan mendapatkan promo-promo berupa voucher diskon di aplikasi Gojek ataupun di merchant yang kerja sama dengan Gopay.

Kelebihan Gopay

promo

Dengan Gopay, Kawan Kledo sebagai pengguna akan mendapatkan berbagai kemudahan. Sebut saja dalam pembayaran aplikasi Gojek, Kawan Kledo tidak pelu menyediakan uang tunai dan bisa menggunakan pembayaran Gopay.

Ini lebih praktis karena biasanya jarang ada yang memiliki uang pas saat membayar Gojek. Selain itu biasanya ada voucher-voucher khusus yang hanya bisa digunakan dengan pembayaran Gopay. Lalu apa lagi kelebihan yang dimiliki Gopay? Berikut ulasannya:

  1. Memudahkan pengguna Gojek dengan layanan non tunai.
  2. Gopay dapat digunakan sebagai e-wallet di berbagai merchant yang bekerja sama dengan Gopay.
  3. Dapat top-up melalui driver Gojek.
  4. Memberikan banyak promo voucher dan cashback.
  5. Ada juga promo-promo untuk nonton film, konser, dan menginap di hotel.

Baca juga: Saatnya Upgrade dengan E-Money, Berikut Kelebihannya!

Fitur Gopay

fitur go-pay

Gopay yang merupakan salah satu fitur di aplikasi Gojek ternyata juga memiliki fitur-fitur tersendiri, apa saja fitur-fitur dari Gopay? Berikut beberapa fitur utama yang dimiliki oleh Gopay:

  • Limit saldo minimum adalah Rp1.000.000 (bagi yang teleh terverifikasi dan Rp5.000.000 (bagi yang belum terverifikasi).
  • Minimum untuk melakukan top-up adalah Rp10.000.
  • Dapat melakukan top-up maksimal Rp1.000.000/bulan (bagi yang belum verifikasi) dan Rp10.000.000/bulan (bagi yang telah terverifikasi).
  • Memiliki masa berlaku yang tidak terbatas.

Selain itu, Gopay juga memiliki fitur-fitur lainnya yaitu:

1. GoPulsa

Fitur pertama yang ada dalam Gopay adalah GoPulsa. Di sini Kawan Kledo dapat melakukan isi ulang pulsa dengan saldo Gopay yang Kawan Kledo miliki. Operator yang didukung untuk melakukan isi pulsa dengan Gopay antara lain Telkomsel, Indosat, XL, 3, Axis, dan Smartfren.

2. GoBills

Selain membayar pulsa, Kawan Kledo juga bisa menggunakan Gopay untuk keperluan pembayaran di fitur GoBills seperti bayar listrik, token listrik, dan pembayaran BPJS. Kawan Kledo bisa langsung memesan di GoBills dan membayarnya dengan saldo Gopay yang Kawan Kledo miliki.

3. Transfer Gopay

Kawan Kledo dapat mentransfer saldo Gopay yang Kawan Kledo miliki kepada sesama pengguna aplikasi Gojek.

4. Tarik Tunai Gopay

Selain bisa melakukan transfer kepada sesama pengguna aplikasi Gojek, Kawan Kledo juga bisa melakukan tarik tunai saldo Gopay yang Kawan Kledo miliki yang akan dikirimkan ke nomor rekening atau nomor ponsel. Untuk menggunakannya Kawan Kledo perlu menyiapkan foto diri dan foto kartu identitas yang dimiliki.

Baca juga: Tips Bisnis Warung Sembako Paling Menguntungkan yang Wajib Dicoba

Keamanan di Gopay

top-up gopay

Menggunakan Gopay akan memberikan keamanan karena Gopay dilengkapi rangkaian teknologi dan akan terus menjaga keamanan transaksi, saldo, dan juga data pribadi setiap penggunanya.

  • Gopay dilengkapi PIN Gopay yang diperlukan saat menggunakan Gopay atau PayLater.
  • Untuk masuk ke akun Gojek, dibutuhkan kode OTP untuk verifikasi. Kode ini akan dikirimkan ke nomor yang pengguna gunakan dan pihak Gojek tidak pernah meminta kode ini untuk keperluan apapun.
  • Terdapat halaman bantuan pada Gopay dimana Kawan Kledo dapat mencari informasi dan menyelesaikan kendala yang dihadapai oleh pengguna.
  • Adanya jaminan saldo Gopay kembali jika terjadi kehilangan akibat aktivitas mencurigakan di luat kendali khusus bagi pengguna yang telah upgrade ke Gopay Plus.
  • Ingatlah untuk selalu menggunakan fitur keamanan tersebut karena keamanan merupakan tanggung jawab bersama. Untuk lebih lengkapnya Kawan Kledo bisa cek di https://www.gojek.com/aman/.

Cara Top Up Gopay Paling Mudah

cara top-up gopay

Agar Kawan Kledo dapat menikmati semua fitur yang ada di Gopay, Kawan Kledo harus memiliki saldo di sana. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk top-up saldo Gopay, untuk lebih jelasnya Kawan Kledo bisa menggunakan cara-cara di bawah ini:

1. Isi Saldo Gopay melalui Bank BCA

Kawan Kledo bisa melakukan isi saldo Gopay melalui Bank BCA dengan beberapa cara berikut ini:

Via ATM

  1. Masukan kartu ATN dan input PIN ATM Kawan Kledo
  2. Masuklah ke menu Transfer dan pilih BCA Virtuan Account
  3. Input kode perusahaan Gojek yaitu 70001 dan nomor ponsel yang terdaftar pada aplikasi Gojek, misalnya 700010812712xxxx
  4. Masukan jumlah top-up yang Kawan Kledo inginkan
  5. Ikutilah instruksi yang ada sampai selesai.

Via Klik BCA

  1. Lakukan login ke Klik BCA
  2. Pilihlah FUND Transfer lalu pilihlah Transfer to BCA Virtual Account
  3. Input kode perusahaan Gojek yaitu 70001 dan nomor ponsel yang terdaftar pada aplikasi Gojek, misalnya 700010812712xxxx
  4. Masukkan jumlah top-up yang Kawan Kledo inginkan
  5. Ikutilah Instruksi hingga terselesaikan.

Via M-BCA

  1. Lakukan login ke m-BCA
  2. Pilihlah m-Transfer lalu pilihlah Transfer BCA Virtual Account
  3. Input kode perusahaan Gojek yaitu 70001 dan nomor ponsel yang terdaftar pada aplikasi Gojek, misalnya 700010812712xxxx
  4. Input jumlah yang Kawan Kledo inginkan
  5. Input PIN m-BCA Kawan Kledo
  6. Ikutilah instruksi hingga terselesaikan.

2. Isi Saldo Gopay melalui Bank Mandiri

Untuk top-up Gopay melalui Bank Mandiri, Kawan Kledo bisa melakukan instruksi di bawah ini:

Via ATM Bank Mandiri

  1. Masukan kartu ATM dan PIN ATM Kawan Kledo
  2. Masuklah ke menu Bayar/Beli lalu pilihlah Lainnya kemudian pilih Lainnya lagi dan pilihlah e-comarce
  3. Masukkanlah kode perusahaan Gojek yaitu 60737
  4. Masukkan nomor handphone yang Kawan Kledo gunakan untuk akun Gojek
  5. Masukkan jumlah top-up yang Kawan Kledo inginkan
  6. Ikutilah instruksi hingga semua proses terselesaikan.

Via Mobile Banking Bank Mandiri

  1. Lakukan login ke aplikasi Mobile Mandiri
  2. Pilihlah Bayar kemudian pilih Lainnya lalu pilih Gopay Customer
  3. Masukkan nomor telepon Kawan Kledo yang digunakan untuk mendaftar Gojek
  4. Masukkan jumlah top-up yang Kawan Kledo inginkan
  5. Ikutilah instruksi hingga proses terselesaikan.

Via Internet Banking Bank Mandiri

  1. Lakukan login ke Mandiri Internet Banking
  2. Pada bagian menu pilihlah Bayar kemudian Multi Payment lalu Service Provider
  3. Pilihlah Go-Pay Customer
  4. Masukan nomor telepon yang Kawan Kledo gunakan untuk mendaftar Go-jek
  5. Masukkan jumlah top-up yang Kawan Kledo inginkan
  6. Ikuti instruksi hingga proses selesai.

3. Isi Saldo Gopay melalui Bank BRI

Via ATM BRI

  1. Masukkan kartu ATM Kawan Kledo dan input PIN
  2. Pilih menu Transaksi Lainnya dan pilih Pembelian
  3. Pilihlah Top-Up Gopay dan masukkan kode untuk Gojek yaitu 301341 dan nomor HP Kawan Kledo yang digunakan untuk mendaftar Gojek
  4. Input jumlah yang ingin Kawan Kledo isi
  5. Ikutilah petunjuk hingga pengisian saldo selesai.

Via BRI Mobile Banking

  1. Lakukan login ke Mobile Banking BRI
  2. Pilihlah Isi Ulang lalu pilihlah Gopay lalu pilih Jenis Transaksi dan input 301341
  3. Masukkan nomor HP yang Kawan Kledo gunakan untuk mendaftar akun Gojek
  4. Input jumlah yang ingin Kawan Kledo isikan ke Gopay
  5. Input PIN untuk verifikasi
  6. Ikutilah semua petunjuk hingga pengisikan Gopay selesai.

Via BRI Mobile SMS

  1. Ketik BELI (spasi) GOPAY (spasi) 301341 (spasi) Nomor Handphone (spasi) Nominal yang Ingin Ditransfer (spasi) PIN Mobile Banking, lalu kirimkan ke 3300
  2. Ikuti petunjuk selanjutnya hingga berhasil mengirim Gopay.

4. Isi Saldo Gopay melalui Bank BNI

Via ATM BNI

  1. Masukkan kartu ATM dan input PIN ATM Kawan Kledo
  2. Masuklah ke pilihan Menu Lain lalu pilihlah Pembayaran lalu Menu Berikutnya lalu pilihlah Menu Berikutnya dan terakhir pilihlah Pembayaran Lain-lain
  3. Input kode perusahaan Gojek yaitu 9003 lalu tambahkan nomor HP yang Kawan Kledo gunakan untuk mendaftar Gojek (misal 900308127128xxx)
  4. Masukkan jumlah nominal Gopay yang ingin diisi
  5. Ikutilah petunjuk selanjut hingga proses terselesaikan.

Via SMS Banking

  1. Buka BNI SMS Banking
  2. Pilihlah Transfer lalu Top-Up Gopay selanjutnya pilih Gopay Customer
  3. Masukkan nomor HP yang Kawan Kledo gunakan untuk daftar Gojek
  4. Masukkan jumlah yang Kawan Kledo ingin isikan ke Gopay
  5. Ikutilah petunjuk hingga proses selesai.

Via SMS

  1. Ketik TOP (spasi) GOPAY (spasi) CUSTOMER (spasi) Nomor HP (spasi) Top Ammount.
  2. Ikuti petunjuk berikutnya hingga proses selesai.

Via BNI Internet Banking

  1. Lakukan login ke BNI Internet Banking
  2. Pilihlah TRANSAKSI lalu PEMBELIAN/PEMBAYARAN lalu pilih PEMBELIAN lalu pilih GOPAY dan pilih GOPAY CUSTOMER
  3. Masukan nomor HP yang digunakan untuk daftar akun Gojek
  4. Masukkan jumlah yang ingin diisi
  5. Pilihlah Debet Account
  6. Ikutilah petunjuk selanjutnya hingga proses terselesaikan.

5. Isi Saldo Gopay melalui ATM Bersama

Via ATM Bank Lain

  1. Masukkan ATM dan input PIN ATM
  2. Masuklah ke menu Transfer dan pilihlah Transfer ke Bank Lain
  3. Masukkan kode Bank Permata yaitu 013
  4. Masukkan kode perusahaan Gojek yaitu 898 dan masukkan nomor HP Kawan Kledo yang digunakan untuk daftar Gojek
  5. Masukkan jumlah yang ingin Kawan Kledo isikan ke Gopay
  6. Ikuti petunjuk berikutnya hingga proses terselesaikan.

Via Setor Tunai

  1. Isilah formulir untuk setoran tunai
  2. Untuk rekening tujuan, masukkan kode perusahaan Gojek yaitu 898 dan ikuti nomor HP yang Kawan Kledo daftarkan ke Gojek
  3. Tulislah nama penerima yaitu nama Kawan Kledo yang terdaftar di aplikasi Gojek
  4. Masukkan jumlah top-up yang diinginkan
  5. Ikuti instruksi hingga proses selesai.

6. Isi Saldo Gopay melalui ATM Prima

Via ATM Bank Lain

  1. Masukkan kartu ATM dan juga PIN ATM Kawan Kledo
  2. Pilihlah menu Transfer pilihlah Rekening Transfer ke Bank Lain
  3. Masukkan kode Bank CIMB Niaga yaitu 022
  4. Masukkan kode perusahaan untuk Gojek yaitu 2849 dan diikuti nomor HP yang digunakan untuk mendaftar Gojek
  5. Masukkan jumlah Gopay yang ingin Kawan Kledo isi
  6. Ikuti petunjuk lainnya hingga proses terselesaikan.

7. Top-Up Saldo Gopay melalui Driver

  1. Hal pertama yang harus Kawan Kledo lakukan untuk top-up Gopay melalui Driver adalah dengan membuat pesanan baik Go-Ride, Go-Car, Go-Food, Go-Shop, atau Go-Mart
  2. Sampaikan ke Driver bahwa Kawan Kledo ingin top-up Gopay
  3. Berikan sejumlah uang kepada Driver untuk top-up
  4. Pastikan saldo Gopay Kawan Kledo bertambah dengan mengeceknya di Riwayat.

8. Isi Saldo Gopay melalui Alfamart

  1. Katakan ke kasir bahwa Kawan Kledo ingin melakukan top-up Gopay
  2. Beritahu nomor yang ingin diisi Gopay
  3. Beritahu nominal yang ingin diisi yaitu terdiri dari Rp20.000, Rp50.000, Rp100.000, Rp200.000, Rp300.000, Rp400.000, dan Rp500.000
  4. Bayar tagihan yaitu jumlah top-up ditambah biaya admin Rp2.000
  5. Kasir akan mengisi saldo Gopay Kawan Kledo
  6. Pastikan saldo Gopay Kawan Kledo bertambah sebelum meninggalkan Alfamart.

Kesimpulan

Bagi semua pengguna aplikasi ojek online Gojek, Gopay merupakan sesuatu yang tidak lagi asing.

Gopay yang menjadi e-money di aplikasi Gojek tersebut akan memberikan keuntungan kepada penggunanya berupa voucher diskon ataupun promo-promo lainnya. Kawan Kledo bisa menggunakan cara-cara di atas untuk melakukan top-up saldo Gopay Kawan Kledo, mudah bukan?

Buat Kawan Kledo yang memiliki bisnis, jangan lupa untuk mengelola keuangan dengan baik dengan software akuntansi dari Kledo. Kledo dilengkapi berbagai fitur yang akan memudahkan pengelolaan keuangan. Yuk daftar Kledo sekarang juga!

Desi Murniati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

six + 18 =